Selain konten, disain template blog atau tampilan blog juga perlu dibuat sedemikian rupa sehingga menarik. Bila disain bagus maka pengunjung akan betah berlama-lama menetap di blog Anda. Pada umumnya file template blog dibuat dengan format file .xml. Biasanya file .xml tersebut diberikan dalam bentuk .zip atau .rar pada saat didownload, sehingga pengguna harus melakukan extract terlebih dahulu sebelum diinstal.
Ada dua cara untuk mengganti template blog, yaitu menggunakan cara upload file template yang sudah disiapkan dengan file dengan ekstensi .xml atau dengan mengganti secara langsung atau biasa disebut dengan Replace XML.
Menurut penulis, yang paling terpercaya dan sangat minim kesalahan ada dengan menggunakan metode upload file. Kali ini, sudah disiapkan file template dengan format .xml, silahkan download di bawah ini.
Setelah download simpan file tersebut dan ingat-ingat tempat menyimpan file tersebut karena nanti akan dibutuhkan pada saat proses meng-upload.
Ikuti langkah berikut ini
1. Masuk ke Dasbord dengan login di blogger sesuai akun Anda
2. Pilih menu utama yang berada di pokok kiri.
3. Pilihlah menu tema4. Setelah itu, klik tanda panah yang berada di sampaing sesuaikan.
5. Pilihlah pulihkan, maka anda akan dibawa ke pesan pop up
6. lalu upload file xml yang tadi sudah anda download.
7. Pilihlah file template dengan format .xml di mana anda simpat tersebut.
Tunggu sejenak biarkan instalasi berproses, kalau sudah selesai silahkan lihat perubahan tampilan baru dalam blog anda. Mudah kan????
No comments:
Post a Comment
Terimakasih mampir di sini... Salam dari MA.SM